Menjalankan sebuah program aplikasi dengan cara yang berbeda
Sunday, 11 April 2010
Untuk menjalankan sebuah aplikasi, biasanya Anda harus mengarahkan mouse ke Start – All Programs – Microsoft Word (atau yg lainnya).Bagi anda yang sering menggunakan program yang “itu-itu saja” dalam setiap rutinitas keseharian anda, langkah sederhana dalam menjalankan program seperti diatas mungkin menjadi sesuatu yang membosankan karena anda harus melakukannya setiap hari.
Tahukah anda bahwa anda dapat menjalankan program-program yang terdapat pada komputer anda dengan cara yang berbeda?
Selain dengan mengklik icon shortcut sebuah program, anda dapat menggunakan kombinasi tombol pada keyboard anda untuk menjalankan sebuah program.
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Klik kanan pada shortcut aplikasi yang Anda inginkan (biasanya berada di Start Menu atau Desktop), lalu pilih properties.
- Pada field Shortcut Key, tekan tombol yang Anda inginkan.
- Setelah anda menekan tombol yang anda ingin gunakan, maka pada field Shortcut Key akan muncul kombinasi tombol yang bisa anda gunakan untuk menjalanlan program tersebut
- Klik OK dan selesai. Selamat mencoba
0 komentar:
Posting Komentar